Seperti langit
yang tak selalu biru, kadangkala mendung datang mengganti cerah. Namun mendung
yang menghampar di langit juga tak tentu mendatangkan hujan. Ia hanya datang
sejenak memberi keteduhan bukan untuk menurunkan hujan.
Sedangkan langit
yang begitu cerah kadang tega mendatangkan badai dengan tiba-tiba. Bukan bermaksud
apa-apa. Hanya sedikit memberi peringatan pada yang telah lupa pada Tuhan. Dan mendekatkan
kembali hamba pada sang Maha Pencipta
Jadi, tidak ada
peristiwa atau kejadian yang berlalu tanpa hikmah. Kita saja yang belum bisa
menerima dan berlapang dada. Tak sampai hati dan pikiran merenungi
kehendak-Nya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar